Banner

Bupati Pesisir Barat Hadiri Tasyakuran Pekon Sukajadi


PESISIRBARAT, SEPUTARHUKUM.COM -- 
Bupati Pesisir Barat, Dr. Drs.Agus Istiqlal., SH., MH. menghadiri kegiatan Tasyakuran Hari Jadi Pekon Suka Jadi ke-13 yang berlokasi dilapangan Sukajadi, Kecamatan Krui Selatan. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk rasa syukur masyarakat setempat atas usia Pekon Sukajadi yang sudah menginjak 13 tahun.

Hadir mendampingi Bupati dalam kegiatan tersebut Staf Ahli Bupati, Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesra,Para Perwakilan dari OPD, Ketua Umum TP-PKK Kabupaten Pesisir Barat, Camat Krui Selatan, Peratin Sukajadi, Tokoh Adat,Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan para Tamu Undangan. 

Dalam sambutannya, Bupati Pesisir Barat menyampaikan ucapan selamat hari lahir kepada Pekon Sukajadi yang ke-13 tahun. Semoga Diusia yang ke-13 tahun ini Pekon Sukajadi lebih tumbuh berkembang lagi kearah lebih baik serta masyarakatnya lebih sejahtera

"Selamat hari jadi pekon Sukajadi yang ke-13 tahun.semoga diusia yang ke-tahun ini pekon Sukajadi lebih tumbuh berkembang lagi kearah yang lebih serta masyarakatnya lebih sejahtera", Ungkap Bupati

Masih dalam sambutannya Bupati mengatakan seperti kita ketahui bahwa pekon Sukajadi pecahan dari pekon lintik.pemekaran suatu pekon juga bertujuan untuk pemerataan pembangunan didesa-desa. 

"Pekon Sukajadi seperti yang ketahui pecahan dari pekon lintik.dan pemekaran suatu pekon/desa bertujuan untuk pemerataan pembangunan didesa-desa", jelas Bupati

Kegiatan diakhiri dengan dilaksanakannya prosesi pemotongan tumpeng oleh peratin Sukajadi yang disaksikan oleh Bupati Pesisir Barat.(PRW)

Posting Komentar

0 Komentar