Banner

Partai Gelora Melaksanakan Sosialisasi Pasca Pemilu Legislatif Mendatang


Seputarhukum.com, Bengkulu -
Rakorwil, DPW Gelora Provinsi Bengkulu Targetkan 3 Kursi. 

DPW Gelora Provinsi Bengkulu menargetkan setiap Daerah Pemilihan (Dapil) meraih 3 kursi dalam Pemilu Legislatif mendatang.

Pernyataan itu disampaikan Wakil Ketua DPW Gelora Provinsi Bengkulu David Suardi kepada pers usai menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Ke 2, Rabu (21/04/2021).

Untuk mencapai itu, lanjut mantan Kapenrem 041 Gamas, Pimpinan Partai Gelora melaksanakan sosialisasi hasil Munas dan Rakernas kepada jajaran pengurus ditingkat Kabupaten/Kota. Diantaranya, melakukan perekrutan kader dan pengurus serta penguatan struktur organisasi partai sampai ketingkat DPC dan Pengurus tingkat ranting.

"Selain itu kita juga mempersiapkan diri mengusung kader terbaik untuk ikut dalam Pilkada 2024. Makanya mulai saat ini kami sebagai partai baru siap merangkul siapa saja yang memiliki potensi untuk bisa ikut berjuang bersama Gelora," terangnya.

Senada disampaikan, Ketua Bangter IV DPN Gelora Sahfan B Sampurno, bahwa partai Gelora adalah partai yang sangat terbuka kepada siapa saja yang ingin bergabung berjuang bersama membesarkan partai.

"Semangat inilah kita Gelorakan kepada kader dan pengurus sehingga cita-cita partai Gelora sejalan," ungkapnya. (Rif) 

Posting Komentar

0 Komentar