Seputarhukum.com - Salah satu kandidat kuat Ir. Yulian Effendi dipastikan siap meramaikan bursa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Rejang Lebong tahun 2020 mendatang. Putra mantan Kepala Desa Lubuk Belimbing 3 periode Kecamatan Sindang Beliti Ilir, Abu Sumar, telah mengantongi restu keluarga besar dan para tokoh masyarakat Lembak.
H. Su'ud selaku tim keluarga besar Ir. Yulian Effendi didampingi Darwin sebagai LO, mengaku telah resmi mengambil 3 formulir pendaftaran bakal calon Wakil Bupati Rejang Lebong ditiga partai politik, diantaranya, Demorkat, Perindo dan Gerindra. Salah satu alasan Yulian maju dalam Pilkada Rejang Lebong kali ini karena terpanggil sebagai putra asal Lembak yang siap mengabdikan diri membangun Rejang Lebong lebih baik lagi.
H. Su'ud selaku tim keluarga besar Ir. Yulian Effendi didampingi Darwin sebagai LO, mengaku telah resmi mengambil 3 formulir pendaftaran bakal calon Wakil Bupati Rejang Lebong ditiga partai politik, diantaranya, Demorkat, Perindo dan Gerindra. Salah satu alasan Yulian maju dalam Pilkada Rejang Lebong kali ini karena terpanggil sebagai putra asal Lembak yang siap mengabdikan diri membangun Rejang Lebong lebih baik lagi.
"Pak Yulian maju karena beliau terpanggil balik kampung asalnya. Keluarga besar banyak di wilayah Lembak. Sehingga alasan itulah membuat dia ingin maju sebagai calon Wakil Bupati Rejang Lebong. Untuk saat ini kami terus mengikuti tahapan Pilkada yakni mengambil berkas pendaftaran dan segera mengembalikannya. Tentu ini menjadi wujud keseriusan pak Yulian Effendi," terangnya.
Ir. Yulian Effendi adalah lulusan sarjana S1Teknik Kimia, Universitas Sriwijaya dan Power Plant Course, Shenyang University China. Saat ini dia tercatat masih aktif menjabat anggota DPRD Kota Lubuk Linggau. Bicara pengalaman politik, tentu sosok Yulian tidak perlu diragukan lagi. Terbukti dia kini menjabat sebagai Ketua Fraksi Partai Golkar dan Sekretaris Komisi II DPRD Kota Lubuk Linggau."Kami mohon dukungan dan doa masyarakat Rejang Lebong agar tahapan ini bisa dilalui dengan lancar," harapnya.(tri)
0 Komentar